Jelang Pemilu, Kapolresta Barelang Ingatkan Netralitas Polri Kepada Anggotanya

(batamcrime news.com)

BATAMCRIME NEWS.COM | BATAM - Kapolresta Barelang, Kombes Pol Nugroho Tri N, SH, SIK, MH, memperingatkan anggota Polresta Barelang tentang pentingnya menjaga netralitas Polri dalam Pemilihan Umum 2024.

Kapolresta Barelang menegaskan bahwa anggota Polri harus tetap netral dalam kehidupan politik, tidak terlibat dalam kegiatan politik praktis, dan tidak menggunakan hak pilih serta dipilih. Selain itu, anggota Polri dilarang memberikan dukungan politik atau keberpihakan kepada partai politik atau calon tertentu, serta tidak boleh menggunakan fasilitas dinas untuk mendukung pasangan calon apapun.

Kapolresta Barelang juga memperingatkan potensi kerawanan dalam Pemilu 2024, seperti isu SARA, politik uang, politik identitas, serta penyebaran berita hoaks dan ujaran kebencian di media sosial. Untuk menghadapi tantangan ini, Polresta Barelang telah menyiapkan langkah-langkah konkret melalui pelaksanaan kegiatan personil yang terlibat dalam Satgas Operasi Mantap Brata Seligi 2024.

Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N, SH, SIK, MH menekankan pentingnya kesiapsiagaan dan deteksi dini dalam pengamanan Pemilu 2024 untuk menjaga Kamtibmas. Tujuannya adalah agar pelaksanaan pemilu dapat berjalan aman dan lancar di setiap tahapannya.

Dalam rangka menjaga disiplin, loyalitas, kemampuan, dan patuh hukum, Polresta Barelang mengajak seluruh masyarakat Kota Batam untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban. (R/epin)
Lebih baru Lebih lama