Polresta Barelang dan Polda Kepri Sediakan Konseling dan Trauma Healing untuk Siswa-Siswi Pasca Pemblokiran Jalan Rempang

(batamcrime news.com)

BATAMCRIME NEWS.COM | BATAM - Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N, SH, SIK, MH didampingi Wakapolresta Barelang AKBP Semidang Sakti, SIK mengunjungi siswa-siswi di sekolah yang berada di Tanjung Kertang, Kelurahan Rempang Cate, Kecamatan Galang, Selasa (12/09/2023).

Kunjungan tersebut bertujuan untuk melakukan trauma healing atau proses pemberian bantuan berupa penyembuhan untuk mengatasi gangguan psikologis seperti kecemasan, panik, dan gangguan lainnya kepada siswa-siswi sekolah yang berada di Tanjung Kertang pasca terjadinya bentrokan pembukaan blokir jalan di jembatan 4 Barelang oleh Tim Gabungan.

Dalam kunjungan tersebut, Kapolresta Barelang dan rombongan disambut oleh Kepala Sekolah SDN 024 Tanjung Kertang, Kepala Sekolah SMP N 22 Tanjung Kertang, guru-guru, serta siswa-siswi sekolah setempat.

Kapolresta Barelang mengatakan bahwa kegiatan trauma healing ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap kondisi psikologis anak-anak yang terdampak peristiwa bentrokan tersebut.

"Alhamdulillah, hari ini kita melaksanakan kegiatan trauma healing dan bersilaturahmi ke sekolah-sekolah. Kami Polresta Barelang dan Polda Kepri bersama tim Psikologi dari Polda Kepri turun ke Sekolah SD 24 Galang dan SMP 22 Galang yang kemarin 2 sekolah ini terletak dekat dengan kejadian pasca dilakukan penindakan hukum terhadap sekelompok orang yang melakukan pemblokiran jalan," kata Kapolresta Barelang.

"Jadi Alhamdulillah anak-anak semua gembira suka cita, sehat semua termasuk para guru juga sehat. Kami Kepolisian hadir disini meminta maaf atas kejadian kemarin kepada ibu bapak guru termasuk orang tua dari siswa-siswi disini," imbuhnya.

Kapolresta Barelang berharap, kegiatan trauma healing ini dapat membantu siswa-siswi untuk memulihkan kondisi psikologisnya dan dapat kembali beraktivitas belajar dengan normal.

"Ini di lakukan semata-mata agar anak-anak yang mungkin ada trauma atas kejadian kemarin, kami kesini datang untuk memberikan kesejukan, kebahagiaan kepada anak-anak semuanya. Semoga Siswa Siswi ini sebagai penerus bangsa selalu sehat, semangat, dan dapat beraktifitas belajar dengan normal kembali," harapnya.

Dalam kegiatan tersebut, Kapolresta Barelang bersama rombongan juga melaksanakan interaksi dengan siswa-siswi dengan cara membuat kuis tanya jawab, mengajak siswa-siswi untuk melakukan tarian poco poco secara bersama-sama, dan memberikan buku dan snack kepada siswa-siswi.

Kegiatan ini berlangsung dengan lancar dan disambut antusias oleh siswa-siswi.. (R/epin)
Lebih baru Lebih lama